AdvertorialDaerahSamarinda

Komisi II DPRD Kaltim Gelar RDP, Bahas Pertumbuhan Ekonomi

Purantara.id, Samarinda – Komisi II DPRD Kalimantan Timur melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Bank Indonesia Perwakilan Kaltim, Senin (20/6/2022) tadi.

Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Ely Hartati Rasyid, mengaku RDP tersebut membahas terkait situasi perekonomian nasional hingga lokal, khususnya Kaltim.

Melalui RDP tersebut juga sekaligus sebagai ajang silaturahmi antara Komisi II dengan Kepala Bank Indonesia wilayah Kaltim yang baru.

Dalam rapat itu telah dipaparkan oleh kepala BI Kaltim terkait peran BI terhadap situasi perekonomian nasional hingga lokal.

“Kepala BI sudah memberikan penjelasan terkait peran BI di Kaltim terutama kaitannya dengan situasi perekonomian nasional hingga lokal Kaltim,” sebut Ely.

Menurut Ely, hubungan antara inflasi dan pertumbuhan ekonomi tentunya saling berkaitan. Dia menyebut saat ini pertumbuhan ekonomi di Kaltim sangat luar biasa atau mengalami peningkatan secara terus-menerus.

“Ekonomi kita sangat kuat, bahkan nilai tukar kita juga nggak hancur tidak seperti negara lain. Bank Indonesia juga menyampaikan bahwa cadangan devisa kita juga sangat banyak,” terangnya.

BACA JUGA:  Samsun Sorot Sektor Pertanian di Kutai Kartanegara, Butuh Perhatian Serius Pemerintah

Sementara, Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono turut membenarkan terkait pertumbuhan ekonomi di Kaltim secara keseluruhan sudah meningkat setelah sebelumnya menurun akibat perang Ukraina dan Rusia dan tantangan pandemi Covid-19.

Menurut Tio, sapaan akrabnya, konflik yang melibatkan Rusia dan Ukraina sangat berpengaruh terhadap perekonomian dunia tak terkecuali Indonesia.

Tio menuturkan, akibat konflik tersebut terdapat beberapa krisis yang ditimbulkan baik Indonesia maupun di beberapa negara lainnya.

“Kita bersyukur, ekonomi Kaltim saat ini sudah membaik, semoga kondisi perekonomian Kaltim terus bertumbuh,” tuturnya.

Di samping itu, Kepala BI Perwakilan Kaltim, Ricky Perdana Gozali mengatakan pembahasan yang disampaikan dalam forum RDP tersebut sebagai langkah antisipasi terhadap situasi dan keadaan yang bakal dihadapi kedepannya.

Pada forum RDP tersebut, telah dibahas bersama dengan Komisi II terkait beberapa hal penting yang harus dicermati, terutama soal perkembangan dan pertumbuhan ekonomi serta langkah-langkah dalam menghadapi inflasi.

“Karena kan perkembangan ekonomi global juga turut berpengaruh pada keadaan ekonomi nasional termasuk juga di Kaltim ini,” tutupnya.(Aw/Adv/KominfoKaltim)

BACA JUGA:  Sektor Pertanian Peluang Kemajuan Kukar Sebagai Penyangga IKN Nusantara

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button